Beberapa tips dahsyat untuk menurunkan berat badan secara alami.
Cara diet yang satu ini lebih baik, aman, dan cepat dibandingkan dengan
diet OCD yang dapat membahayakan kesehatan tubuh.
Diet dapat
menjadi pujian sekaligus kontroversi dimata setiap orang, khususnya
yang memiliki berat badan lebih. Salah satu kontroversi dari program
diet adalah
Diet OCD (Obsessive Corbuzier's Diet),
diet yang diciptakan oleh Deddy Corbuzier. Berikut ini ada sedikit
rangkuman tentang kontroversi diet OCD dari beberapa sisi yang
dianjurkan dalam program diet tersebut.
5 Kontroversi dari Diet OCD Deddy Corbuzier :
Didalam program Diet OCD terdapat anjuran untuk melakukan puasa yang
mendapatkan banyak kritikan dari beberapa ahli gizi. Mereka (para ahli
gizi) berpendapat bahwa cara puasa yang dibuat oleh Deddy Corbuzier
melalui program dietnya tersebut adalah salah. Puasa yang dilakukan
dalam program diet tersebut dikatakan dapat menimbulkan resiko yang
berbahaya, salah satunya adalah membuat wanita menjadi tidak subuh.
Kritikan dari para ahli gizi ini pun sudah terdengar atau diketahui oleh
si pembuat diet tersebut, yaitu Deddy Corbuzier. Dalam sebuah wawancara
yang dilakukan oleh seorang reporter dia mengatakan seperti berikut
ini.
Kalau mereka mengatakan puasa itu salah, berarti mereka tidak
menyerang saya. Tapi mereka menyerang semua agama karena semua agama
mengajarkan puasa.
2. OCD Buat Otot Mengecil
Deddy juga menyebutkan ada sejumlah orang yang mengklaim sebagai ahli
mengatakan OCD bisa membuat otot menjadi mengecil. OCD menyebabkan orang
menjadi kurus sehingga ototnya tidak terbentuk. Apa kata sang master
soal kritikan itu?
"Yang ngomong begitu tunjukkini badannya seperti apa. Kalau badannya
masih jelek jangan ngajarin saya. Buktiin saja," jawabnya santai.
3. OCD Tidak Sarapan
Dalam diet ala Deddy ini, pelakunya disarankan tidak makan di pagi hari.
Dalam bukunya, pria berkepala plontos ini menulis kesimpulan :
Makan pagi akan menghambat kesempatan pembakaran lemak anda saat
mulai beraktifitas pagi hari setelah puasa tidur. sedangkan makan malam
akan dibakar saat anda tidur hingga tidak akan menjadi masalah
Kesimpulan tersebut dibuat Deddy setelah sebelumnya memuat sejumlah
hasil penelitian mengenai sarapan. Sarannya ini yang menjadi kontroversi
karena sampai saat ini masih banyak ahli yang tetap menyarankan
sarapan. Sarapan dianggap memiliki efek positif ketimbang efek
negatifnya. Sejumlah penelitian menyebutkan orang yang sarapan, memiliki
memori dan kemampuan otak lebih baik.
4. OCD Dapat Membuat Wanita Tidak Subur
Deddy mengatakan ada yang mengkritik OCD dengan menyebutkan cara diet
ini bisa mengganggu kesuburan wanita. Menurut Deddy, kritikan tersebut
datang dari orang yang tidak membaca dengan benar hasil sebuah
penelitian. Sepengetahuannya, penelitian yang mengatakan wanita bisa
terganggu kesuburannya karena puasa dilakukan pada tikus.
"Tikus wanita yang berpuasa terganggu karena tikus adalah makhluk
jenis mengumpulkan makanan, manusia adlaah food hunter, pencari makanan.
Saat tikus tidak diberi makanan stressnya tinggi, hormonnya terganggu,"
ujarnya.
5. Puasa OCD Dpat Menurunkan Metabolisme Tubuh
Menanggapi kritik tersebut Deddy sudah menuliskan jawabannya dalam
bukunya. Presenter 36 tahun itu menulis tidak makan sama sekali beda
dengan berpuasa.
"Penellitian telah menunjukkan bahwa dalam hingga 72 jam puasa,
metabolisme tidak akan melambat (Macdonald IA, Webber J, 1995) dan itu
bahkan meningkatkan sedikit metabolisme. Ya saya bilang meningkat!
(Setelah melewati 72 jam baru akan menurun). Ini berarti puasa jangka
pendek tidak akan menurunkan metabolisme Anda dengan sendirinya. Selama
Anda tidak melakukan puasa tanpa makan sama sekali dalam keadaan lama
dan masih makan cukup, Anda akan baik-baik saja dan bahkan akan
meningkatkan metabolisme Anda," tulisnya.
Daripada memilih sesuatu yang mengandung banyak kontroversi lebih baik Anda pilih cara diet yang aman dan sehat berikut ini, efeknya pun sangat baik untuk Anda.
Bagaimana Cara Alami Diet Yang Sehat dan Aman (Tanpa Menyiksa Diri) ?
Cara diet yang menyehatkan
adalah dengan mengontrol dan mengatur apa yang Anda makan dan berapa
banyak yang Anda makan. Jadi Anda harus selalu memonitor asupan makanan
Anda. Hitungan ini tentu saja tidak sama antara tiap-tiap individu,
tergantung pada bentuk tubuh dan aktivitas fisik yang dilakukan.
Faktor terpenting adalah membatasi asupan kalori harian, karena jika
aktivitas fisik yang Anda lakukan tidak dapat membakar semua kalori yang
Anda konsumsi, maka kelebihan kalori tersebut akan diubah menjadi
lemak. Inilah yang menyebabkan berat badan Anda naik. Namun Anda harus
ingat, makanlah dalam jumlah yang tepat dan jangan sampai Anda
kelaparan.
Anda harus membatasi asupan gula dan soda jika ingin menjalankan cara
diet yang alami. Begitu juga dengan makanan berlemak, khususnya yang
mengandung lemak jahat. Anda tetap diperbolehkan untuk mengkonsumsi
lemak baik seperti yang banyak terdapat pada ikan dan kacang-kacangan.
Perbanyaklah mankan sayur-sayuran, karena sayuran adalah bahan makanan
yang baik untuk kesehatan. Pilihlah buah-buahan segar sebagai snack atau
makanan pencuci mulut, karena buah-buahan banyak mengandung vitamin dan
mineral yang sangat berguna bagi tubuh kita.
Selanjutnya adalah dengan melakukan olahraga. Selain dapat membakar
kalori, olahraga juga dapat meningkatkan kesehatan dan kondisi fisik
kita. Anda dapat melakukan berbagai jenis olahraga seperti joging,
berjalan-berjalan, berenang, bersepeda, angkat beban dan sebagainya.
Jadi Anda tidak perlu khawatir lagi untuk menurunkan berat badan karena
terdapat banyak cara yang sehat dan alami untuk melakukannya. Kuncinya
adalah dengan mengontrol pola makan dan berolahraga.
Tetaplah semangat untuk melakukan program diet anda, berakit-rakit dahulu agar Anda mendapatkan hasil yang maskimal kemudian.
Baca juga :